Resep Spesial Es Buto Ijo dan Cara Membuatnya

Resep Spesial Es Buto Ijo dan Cara Membuatnya - Indonesia merupakan negara yang dilewati garis khatulistiwa sehingga menjadikan indonesia terasa panas pada saat buan kemarau. Hal tersebut menjadikan masyarakat indonesia gemar dengan minuman es. Beragam minuman es di indonesia sangat banyak jenisnya. Diantaranya adala es teller, es pisang ijo, sop buah, dan es buto ijo.


es buto ijo

 

Es buto ijo minuman asal kota kediri

Minuman es buto ijo terkenal dari daerah kediri karena di kota tersebut banyak sekali dijual es buto ijo. Jika anda melewati kota kediri maka tidak heran anda akan melihat banyak para penjual es buto ijo di berbagai tempat. Seiring berjalanya waktu es buto ijo banyak dikenal masyarakat indonesia dan di jual di beberapa kota selain jawa timur seperti surabaya, boyolali, sidoarjo, semarang dan solo.

Meskipun banyak di jual di berbagai kota di luar kediri, persaingan penjualan es buto ijo masih jarang. Merupakan peluang usaha minuman yang cukup menjanjikan bagi anda yang hendak memilih usaha minuman. Jika anda penasaran dengan resep dan bahan yang di gunakan untuk pembuatan es buto ijo. Berikut kami sajikan Resep Spesial Es Buto Ijo dan Cara Membuatnya

Resep Bahan :

  • 100 gr Kacang hijau, rebus sampai matang
  • 25 gr Sagu mutiara, rebus bersama air dan pewarna hijau
  • 150 gr Kelapa muda, kerok lebar
  • 150 gr Kolang-kaling, rebus dengan air serta pewarna hijau, kemudian dipotong-potong
  • 1 sendok makan Selasih, rendam dalam air sampai mengapung, tiriskan
  • 100 gr Nata de coco,
  • 75 ml Susu putih kental manis
  • 150 ml Sirup melon,
  • Es serut, secukupnya

Proses Pembuatan Es Buto Ijo

  • Pertama kita bisa siapkan gelag atau mengkuk saji atau juga bisa anda jadikan dalam satu tempat nanti tingal mengabil jika akan dinikmati
  • Kemudian masukkan satu persatu semua bahan yang telah dipersiapkan seperti, sagu mutiara, kacang hijau, daging kelapa muda, kolang kaling, selasih, dan nata decoco kedalam gelas atau mangkuk saji
  • Lalu tuangkan es serut diatas bahan bahan tadi
  • Setelah itu siram es serut menggunakan sirup melon juga susu kental manis diatasnya
  • Es buto ijo siap di sajikan

Demikian ulasan cara mebuat es buto ijo asal kota kediri. Semoga bermanfaat untuk anda yang sedang belajar dalam pembuatan es buto ijo. Terimakasih anda telah membaca Resep Spesial Es Buto Ijo dan Cara Membuatnya.

0 Response to "Resep Spesial Es Buto Ijo dan Cara Membuatnya "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel