Cara Membuat Sup Buah Segar, Laris Diserbu Pembeli

Cara Membuat Sop Buah - Minuman campuran es saat ini banyak jenisnya dengan aneka beragam model dan jenisnya seperti es pisang ijo, es puter, es teller, es shanghai dan aneka jenis minumas es lainya. Indonesia saat ini memiliki iklim yang cukup ekstrime apalagi ketika musim panas. Hal itulah yang menyebabkan minuman es sangat di gemari masyarakat indonesia.

sop buah segar


Sop buah merupakan minuman segar dan bervitamin rasanya nikmat dan lezat, apalagi jika disajikan bersama  es batu rasanya tambah maknyuss dan seger pastinya. Tidak peduli anak-anak, remaja maupun orang dewasa sangat menyukai es buah.  Apalagi jika di jajakan di tempat yang strategis pastinya belum sampai sore es buah yang anda jual langsung habis.

Nah, sekarang bagaiman sih cara bikin es sop buah yang segar dan nikmat serta banyak di sukai banyak pembeli. Berikut ini cara membuat es sop buah yang segar dan nikmat yang laris di serbu pembeli :

Bahan-bahan Pembuatan Es Sop Buah

Buah Wajib :
  • Alpukat 
  • Melon
  • Apel
  • Mangga
  • Pepaya
  • Kelapa Muda

    Buah Tambahan :
    • Strawberry 
    • Anggur
    • Timun Suri
    • Nanas
    • Buah Naga
    Namun jika anda ingin menambahkan buah lainya silahkan saja, variasi sesuai selera anda. Yang penting rasanya tetap lezat dan nikmat.

    Setelah selesai mempersiapkan buah-buahan yang akan di jadikan sop buah, kupaslah kuit hingga besih. Potong kotak-kotak kecil sperti dadu. Kecuali alpukat dan kelapa muda cukup di garuk menggunakan alat penggaruk buah. Untu melon anda bisa menggunakan serut buah.

    Baca JugaCara Membuat Es Buto Ijo Khas Kota Kediri

    Bahan Membuat Kuah Sop Buah 
    Untuk pembuatan kuahnya, bahan bakunya adalah sebagai berikut :
    • Susu kental manis
    • Sirup rasa vanilla, koko pandan ataupun melon
    • Es batu serut
    Setelah selesai siapkan gelas mangkuk untuk sop buah, masukkan susu, es batu, buah model kotak, buah yang di garuk seperti kelapa mudan dan alpukat, taburi susu kemudian sirup. Jika anda ingin memberi garnis bisa saja anda letakkan potongan strawberry atau buah lainya. Sop buah siap untuk di sajikan.

    Demikian cara membuat sop buah ala usaha waralaba kuliner. Semoga bermanfaat untuk anda yang sedang ingin membuat sop buah sendiri. Terimakasi anda telah membaca Cara Membuat Sup Buah Segar, Laris Diserbu Pembeli

    0 Response to "Cara Membuat Sup Buah Segar, Laris Diserbu Pembeli"

    Posting Komentar

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel